Sabtu, 12 Januari 2013

TIPS MERAWAT BATIK TULIS

10 Tips merawat batik secara optimal:

1. Pisahkan batik dari pakaian lain. Batik baru biasanya mudah luntur, tergantung kualitas batik dan kain.
2. Untuk mencuci 1 potong pakaian batik, larutkan Attack Batik Cleaner sebanyak 1-2 sendok teh ke dalam air 2 liter. Takaran bisa ditambah sesuai kebutuhan.
3. Attack Batik Cleaner dapat juga dituangkan langsung ke kerah, lengan baju, atau bagian yang kotor.
4. Cuci dengan tangan, jangan memakai mesin cuci atau sikat.
5. Kucek dengan lembut.
6. Hindari memeras batik karena akan membuatnya kusut.
7. Bilas dengan air bersih.
8. Gantung dengan hanger yang tebal agar tidak menimbulkan bekas lipatan.
9. Hindari menjemur di bawah terik matahari.
10. Setrika batik dengan panas yang rendah, alasi dengan kain tipis.
sumber:rileks.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar